02/10/2017

Cara Ampuh Membersihkan File Sampah di Komputer tanpa Software

Tags

Cara Ampuh Membersihkan File Sampah di Komputer tanpa Software
Salah satu penyebab kinerja komputer atau laptop anda berjalan lambat bin lemot adalah karena banyaknya tumpukan file-file sampah yang terus menumpuk memenuhi ruang kapasitas Hardisk di komputer atau laptop anda. Jika anda terus membiarkannya saja dan tidak pernah membersihkan file-file sampah tersebut maka jangan heran kalau kinerja komputer atau laptop anda berjalan lemot kayak keong.

Darimanakah file-file sampah di komputer itu berasal ?
Perlu diketahui bahwa file-file sampah dikomputer atau laptop kita berasal dari hasil aktivitas kita sendiri dalam menggunakan komputer atau laptop, misalnya saja pada saat kita surfing web (internetan), membuat dokumen, mendengarkan musik, menonton video dan lain sebagainya. Dan file sampah yang dimaksud pada pembahasan disini adalah file temporary, cache, cookies karena file tidak dapat hilang dengan sendirinya (otomatis).

Untuk menghapus file-file sampah dikomputer atau laptop ada dua cara yang bisa anda lakukan. Cara pertama adalah dengan cara manual yang akan dibahas pada artikel ini dan cara yang kedua adalah dengan menggunakan software pembersih sampah di komputer misalnya seperti CCleaner atau software yang sejenisnya.

2 Cara Ampuh Membersihkan File Sampah di Komputer tanpa Software tambahan
Untuk membersihkan file sampah di komputer atau laptop yang menggunakan operasi windows (XP, 7, 8 atau 10) ada dua cara manual yang bisa anda gunakan yaitu (1) menggunakan perintah Run (Window + R) dan (2) menggunakan Windows Disk Cleanup. Dengan menggunakan kedua cara tersebut anda dapat menghapus semua file-file sampah yang memenuhi hardisk komputer anda.

#1. Menggunakan perintah Run
Untuk membersihkan file sampah di komputer atau laptop dengan menggunakan perintah Run. Silahkan anda ikuti langkah-langkanya di bawah ini:
  1. Tekan tombol logo Windows + R secara bersamaan pada keyboard untuk membuka jendala Run hingga muncul gambar seperti pada di bawah ini :
    <
  2. Di jendela Run, silahkan anda ketik %temp% lalu klik Ok atau Enter. Selanjutnya akan terbuka jendela File Explorer baru yang berisi semua file temporary seperti gambar di bawah ini
  3. Selanjutnya, silahkan anda hapus semua file tersebut dengan mendeletenya. Agar lebih mudah dalam menghapusnya silahkan anda tekan CTRL + A >>klik kanan>>Delete. 
  4. Setelah itu, anda tekan kembali tombol Windows + R, Pada jendela Run silahkan anda ketik Temp lalu klik Ok atau Enter. Silahkan anda hapus semua file yang di tampilkan. Jika muncul pesan seperti pada gambar di bawah ini, cukup anda klik Continue
  5. Terakhir, anda tekan kembali tombol Windows + R, Pada jendela Run silahkan anda ketik Prefetch lalu klik Ok atau Enter. Hapus semua isi file dan folder yang ditampilkan.

Note :
Semua file dan folder yang di hapus dengan menggunakan cara 1 semuanya akan masuk ke Recycle Bin. Silahkan anda hapus semua file sampah tersebut di recycle bin.

Tips :
Untuk membuka jendela Run bisa dengan cara :
1. Cara cepat = tekan tombol Window + R secara bersamaan
2. Klik Start > All Program > Accesories > Run
3. Klik Start > ketik "Run" pada kolom pencarian > klik Run

#2. Menggunakan Windows Disk Cleanup
Untuk membersihkan file sampah di komputer atau laptop dengan menggunakan Window Disk Cleanup. Silahkan anda ikuti langkah-langkanya di bawah ini:

  1. Klik Start > All Program > Accesories > System Tool > Disk Cleanup.
  2. Untuk membersikan sampahnya silahkan anda pilih Drives yang ingin anda bersihkan misalnya saja pilih Drives C lalu klik OK. 
  3. Selesai
  4. Atau anda juga Bisa menggunakan cara seperti di bawah ini :
  5. Silahkan anda masuk ke Hardisk Drives pada Komputer atau Laptop anda. Pilih drives C lalu anda klik Kanan dan pilih Properties
  6. Setelah itu akan muncul gambar seperti di bawah ini, Silahkankan anda Klik Disk Cleanup
  7. Selanjutnya akan ada proses scanning untuk memeriksa file sampah, Seperti gambar di bawah ini :
  8. Jika sudah selesai proses scanningnya maka akan tampil file sampah di komputer pada Drives C, Silahkan anda klik OK. Gambar seperti di bawah ini:

Terima kasih telah berkunjung dan meluangkan waktunya untuk membaca artikel yang singkat ini yang berjudul "Cara Ampuh Membersihkan File Sampah di Komputer tanpa Software". Semoga informasi yang terkandung dalam artikel singkat ini dapat bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya.


Salam sukses untuk kita semua...!!!

Artikel Terkait

2 comments

PERHATIAN !!!

Terima Kasih Telah Berkunjung ke Blog Caraono.com

1. Berkomentarlah dengan Baik dan Sopan
2. No Link Aktif
3. Mohon Maaf apabila ada pertanyaan anda yang belum atau tidak bisa dijawab karena saya manusia biasa bukan Google


Thanks for visiting and the comment :)
EmoticonEmoticon